Rumah Warga yang terkena musibah di Terjang Angin Puting beliung diwilayah RW 08 Kelurahan Bekasi Jaya Kecamatan Bekasi Timur Kota Bekasi.
POSPUBLIKNEWS.COM
Kota Bekasi - Musim penghujan di bulan Januari 2024, dan disertai angin, sehingga telah terjadi musibah sekitar 4 rumah warga di Terjang Angin Puting beliung diwilayah RW 08 Kelurahan Bekasi Jaya, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi. Minggu 21 Januari 24.
Ketua RW 08 "Ali Wardana" mengatakan, akibat hujan deras dan angin kencang menyebabkan sekitar 4 rumah yang atap rumahnya rusak ,terkait kejadian akibat angin puting beliung, dengan menerjang rumah warga sehingga mengakibatkan kerusakan pada asbes/atap rumah yang menjadi (bolong) , dalam kerusakan atap rumah warga yang diterjang angin puting beliung pun mengakibatkan terjadi terputusnya aliran listrik, dalam musibah angin puting beliung tersebut ada 4 rumah yang terdampak atas nama kepala keluarga Gopur, Mayudi, Ilin dan Yoyon.
Team relawan KSB Kecamatan Bekasi Timur turun kelapangan lokasi rumah warga yang terkena diterjang Angin Puting beliung.
Semua ada 18 jiwa dari 4 kepala keluarga yang terdampak akibat kerusakan atap rumah tertiup angin puting beliung, team relawan KSB Kecamatan Bekasi Timur turun ke ke lapangan meminjamkan genset, peminjaman geset penanggung jawab Ketua RT.05 yang di ketahui Ketua RW.08, selain itu dari team reaksi cepat Dinas Sosial Kota Bekasi dan PLN Kota Bekasi langsung terjun ke lokasi rumah yang terdampak angin puting beliung " Pungkasnya " ( Red )
Reporter: iful
Editor. : SF