POSPUBLIKNEWS.COM
Kab.Bekasi.Babelan -Kegiatan Pelantikan Ketua Penyelenggara Pemungutan suara (KPPS)Di Desa Babelan Kota, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi menggelar pelantikan Para Petugas dan Peserta KPPS Pada Pemilu Tahun 2024. yang digelar di Balai Desa Babelan Kota, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi Kamis .(25/01/2024).
Kegiatan Pelantikan Ketua Penyelenggara Pemungutan suara (KPPS)Di Desa Babelan Kota, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi. Dihadiri oleh Kepala Desa Babelan Kota Bapak Saidi David Bimaspol dan Babinsa Setempat
Ketua Panwascam Babelan Suhanda mengatakan, bahwa pelantikan Ketua Penyelenggara Pemungutan suara ini untuk mengedukasi peserta terkait teknis dilapangan nanti.
Lanjutnya Ketua KPPS Desa Babelan Kota Muhammad Mahfud Subhan,S.Pd.MM memberi sebuah kata Sambutan dan Semangat untuk Para Peserta dan Petugas KPPS Untuk Bekerja dengan Kondusifitas,menjaga Integritas, menjaga Netralitasnya dengan Baik dan Sungguh- Sungguh dan Bisa mengikuti semua Peraturan yang sudah di atur oleh Perundang- undangan dan KPPU yang berlaku pada Pemilu Tahun 2024 ini, ungkapnya.
“Alhamdulillah, acara pelantikan Kelompok Penyelenggara Pemungutan suara di Desa Babelan Kota berjalan lancar dan Sukses,peserta yang dillantik 812 Peserta dari Setiap KPPS,setiap KPPS ada 7orang Petugas,jumlah PPS 116 . Dengan dilantiknya para peserta, artinya, perhelatan pemilu ini, sudah mulai dekat. Dengan Pelantikan ini, saya berharap semua petugas memiliki integritas dan juga bisa menyelesaikan permasalahan dilapangan berkoordinasi dengan PKD maupun Panwascam,” ujarnya
“Selain menjaga integritas, petugas juga harus menjaga kondusifitas, Kesehatan Yang baik dengan berkomunikasi pada pihak-pihak yang terkait. Agar tidak ada konflik yang nantinya akan melebar. Kalau bisa diselesaikan dengan Damai,Aman dan Terkendali” jelas Suhanda.
Sementara itu,Kepala Desa Babelan Kota dalam sambutannya mengatakan, untuk selalu berhati-hati, dalam bertugas dan tetap menjaga Perdamaian yang Kondusif Mudah-mudahan Desa Babelan Kota bisa Aman,Damai dan sukses dalam pelaksanaan pesta demokrasi ini.”
“Sekali lagi, fakta integritas tolong di baca dan diingat. Jangan bermain-main dengan masyarakat. Saya berpesan PPK, Panwascam, para penyelenggara pemilu, untuk selalu hati-hati. Karena semua masyarakat bisa mengawasi jalannya pemilu ini,” tegasnya.
Ketua PanwasCam Kecamatan Babelan Suhanda yang hadir juga dalam acara pelantikan Kelompok Penyelenggara Pemungutan suara mengungkapkan bahwa berdasarkan undang-undang No 7 Tahun 2017 Tentang pemilihan umum.
“Untuk menjaga pesta demokrasi ini, ujung tombak pengawasan ada di PTPS. Jadi saya berharap para petugas bekerja secara maksimal,” tutupnya..(Red)
Reporter : (ARNAWATI)